BOGOR TODAY – Warga kembali sumringah, ditengah kesulitan ekonomi karena peraturan pemerintah yang melarang masyarakat beraktifitas selama perang melawan Covid-19, masyarakat Desa Pangradin, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor kembai menerima bantuan Sosial tunai (BST).

Salah satunya Unaisih, Lansia berumur 60 lebih ini, sangat bersyukur atas adanya bantuan sosial tuni tahap 14 dan 15 sebanyak Rp 600 ribu untuk 2 tahap.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Sabtu 4 Mei 2024

“Alhamdulillah saya bersyukur sekali ada bantuan ini, mejehmah bapakna tos teu damel (kebetulan suami sudah tidak kerja, red). Bantuan iyeu bade dipeserkeun beas sareng kabutuhan tuang laina (bantuan ini akan dibelikan beras dan kebutuhan makan lainnya, red),” ungkap dia, Rabu (28/07/2021).

Sementara itu, Sekretaris Desa Pangradin, Devi Afriliani mengatakan, pembagian BST tahap 14 dan 15 untuk tahun 2021 ini, sedang disalurkan secara bertahap kepada masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19 di Desa Pangradin.

BACA JUGA :  Makan di Hajatan Khitanan, 166 Warga Purwakarta Keracunan Massal

“Sekitar 100 lebih bantuan sosial tunai yang sudah kami salurkan. Penyaluran dimulai pupuk 08:00 WIB sampai dengan selasi. Kegiatan ini juga melibatkan pihak-pihak terkait sebagai control,” papar Devi. (Didin / CR)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================