BOGOR-TODAY.COM, MAKASSAR – Sesosok bayi mungil berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga Jalan Baji Minas, Kota Makassar, Sulawesi Selatan di bawah saluran air tempat penjahit sepatu. Bayi itu ditemukan dalam kondisi terbungkus kain berwarna hitam, Rabu (15/9/2021)

Bayi mungil tersebut diduga baru dilahirkan beberapa jam lalu. Itu karena kulitnya masih tampak memerah, juga ari-arinya masih mempel.

BACA JUGA :  Kendaraan Dinas Terlibat Kecelakaan Beruntun di Ciampea Bogor, Hampir Adu Banteng

Melansir cnnindonesia.com, Kasubag Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando KS menyebut, bahwa bayi itu telah berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan medis.

“Dugaan kami, bayi itu dibuang oleh orang tuanya. Alhamdulillah sekarang dalam keadaan sehat dan dalam penanganan pihak rumah sakit,” kata AKP Lando.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bogor, Selasa 14 Mei 2024

Terkait penemuan bayi itu, dirinya mengaku telah meminta keterangan terhadap tiga orang saksi, salah satunya penjahit sepatu, tempat kali pertama ditemukan bayi itu. Sedangkan, orang tua bayi itu masih dalam pencarian petugas. (net).

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================