HUT TNI ke-76, Pengurus PCNU Berbagi Kebahagiaan Dengan Anggota Kodim 0606 Kota Bogor

“Ucapan terima kasih kepada TNI yang sudah menjaga bangsa ini, dan ini adalah bentuk kepedulian kita. PCNU pun siap bersinergi bersama TNI, untuk menjaga kehidupan bangsa khususnya di Kota Bogor,” ujarnya.

Selanjutnya, diakhir silaturahmi, Kodim 0606 Kota Bogor, memberikan satu ton beras kepada pengurus PCNU untuk dibagikan kepada masyarakat yang sedang membutuhkan di Kota Bogor.

BACA JUGA :  Kebakaran di Sumedep Hanguskan Gudang Pabrik Mebel

“Insya Allah, bantuan ini akan disalurkan oleh Lembaga Penanggulangan Bencana dan Iklim (LPBI) di NU, dan nanti akan diserahkan kepada relawan LPBI NU untuk dibagikan kepada masyarakat yang menjadi target binaan LPBI,” tandasnya.

Terakhir wakil Rois Syuria PCNU Kota Bogor, Kyai Ahmad Alfan mengungkapkan, bantuan beras tersebut akan disalurkan segera kepada 100 warga binaan di bawah pengawasan LPBI PCNU Kota Bogor.

BACA JUGA :  Usai Diguyur Hujan Deras, Jalan Raya Rangkasbitung-Bogor Ambles, Kondisinya Mengkhawatirkan

“100 itu bisa lebih nantinya, kita lihat keadaan dilapangan. Tetapi, kita prioritaskan untuk warga yang terdampak bencana dulu, tapi kalau tidak ada bencana kita serahkan beras tersebut untuk mustahik-mustahik yang ada di Kota Bogor,” pungkasnya. (Aditya)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================