minyak kelapa
Minyak Kelapa Bermanfaat Untuk Kecantikan dan Kesehatan. Foto : Ilustrasi.

BOGOR-TODAY.COMMinyak kelapa adalah sumber asam lemak jenuh yang paling banyak, yakni sebesar 80-90 persen. Lemak terdiri dari molekul yang lebih kecil yang disebut asam lemak.

Jenis yang dominan dalam minyak kelapa adalah asam laurat (47 persen), diikuti asam miristat dan palmitat dalam jumlah yang lebih kecil.

Ketiganya telah terbukti dalam penelitian dapat meningkatkan kadar LDL (kolesterol jahat).

Minyak kelapa tidak mengandung kolesterol dan serat. Di dalamnya hanya terkandung sedikit vitamin, mineral, dan sterol.

Meski mengandung asam lemak jenuh, minyak kelapa terbukti bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan! Dilansir klikdokter.com, berikut 10 manfaat minyak kelapa yang tak pernah Anda sangka:

  1. Mencegah Penyakit Degeneratif

Masyarakat Tokelau yang tinggal di kepulauan di Pasifik (bagian dari Selandia Baru) dan Kitava (bagian dari Papua Nugini) merupakan konsumen asam lemak jenuh terbanyak di dunia.

Meskipun 60 persen kalori yang mereka konsumsi didapat dari minyak kelapa, angka kejadian penyakit jantung pada masyarakat Tokelau dan Kitava sangat rendah.

Mereka berada dalam kondisi sehat dan jarang terkena penyakit degeneratif.

  1. Membakar Lemak

Minyak kelapa ternyata bermanfaat untuk meningkatkan pembakaran lemak tubuh, meskipun minyak ini termasuk lemak jenuh. Sangat menarik, bukan?

Menurut penelitian, mengonsumsi 15-30 gram asam lemak jenuh rantai sedang dapat meningkatkan pembakaran lemak sebesar 5 persen atau membuang sebanyak 120 kalori.

BACA JUGA :  Waspada Potensi Tsunami, Gunung Ruang Sitaro Kembali Status Awas Usai Erupsi

Namun, perlu diingat bahwa mengonsumsi minyak kelapa secara berlebihan atau dalam jumlah yang banyak justru bisa meningkatkan berat badan.

  1. Menurunkan Risiko Penyakit Kardiovaskular

Tahukah Anda, minyak kelapa juga bermanfaat untuk menurunkan risiko penyakit kardiovaskular?

Sebuah studi menunjukkan, orang-orang yang menyertakan minyak kelapa dalam menu diet hariannya memiliki risiko penyakit kardiovaskular yang lebih rendah.

Namun, jenis minyak kelapa yang mereka konsumsi bukan merupakan olahan, tetapi utuh bersama dengan daging kelapa dan perasan krim kelapa.

Selain itu, mereka juga mengimbanginya dengan makanan tinggi serat dan rendah gula.

  1. Membunuh Bakteri

Asam laurat dalam minyak kelapa mampu membunuh bakteri, virus, dan jamur. Dengan demikian, minyak kelapa berkhasiat untuk menurunkan risiko Anda terkena infeksi!

Terdapat pula penelitian mengenai penggunaan minyak kelapa sebagai obat kumur. Cara ini disebut oil pulling yang ternyata baik untuk kesehatan mulut, lho.

  1. Mengurangi Rasa Lapar

Keton yang merupakan hasil metabolisme dari asam lemak jenuh rantai sedang dalam minyak kelapa ternyata dapat mengurangi rasa lapar.

Menurut penelitian, seseorang yang mengonsumsi asam lemak jenuh rantai sedang didapati mengonsumsi makanan 256 kalori lebih rendah.

  1. Meningkatkan Kolesterol Baik

Manfaat lain yang tidak kalah hebat dari minyak kelapa adalah kemampuannya dalam meningkatkan HDL (kolesterol baik) dalam tubuh.

Peningkatan HDL berkaitan dengan menurunnya risiko berbagai penyakit yang berhubungan dengan jantung dan pembuluh darah.

BACA JUGA :  Usai Diguyur Hujan Deras, Jalan Raya Rangkasbitung-Bogor Ambles, Kondisinya Mengkhawatirkan

Khasiat minyak kelapa ini diperoleh dari kandungan asam lemak di dalamnya.

  1. Menurunkan Kolesterol Jahat

Selain dapat meningkatkan kolesterol baik, minyak kelapa juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol jahat atau LDL. Seiring dengan peningkatan HDL, maka LDL pun dapat ditekan.

Pada empat puluh wanita ditemukan, minyak kelapa mampu menurunkan LDL dan meningkatkan HDL bila dibandingkan dengan minyak kedelai.

  1. Melembapkan Kulit

Bagi pemilik kulit kering, Anda bisa mendapatkan manfaat dari minyak kelapa untuk mengobati kondisi tersebut. Pasalnya, studi membuktikan kandungan lemak dalam minyak kelapa mampu menutrisi dan melembapkan kulit kering. Kulit pun lebih terawat dan sehat.

Studi juga menunjukkan, minyak kelapa dapat meningkatkan kadar air pada kulit kering dan mengurangi gejala eksim.

  1. Menyehatkan Rambut

Rambut Anda kering, rusak, dan bercabang akibat terlalu sering dicat atau terkena panas? Minyak kelapa bisa membantu memperbaiki kondisi rambut dan mengembalikannya menjadi sehat dan berkilau.

  1. Melindungi Kulit dari Sinar UV

Manfaat minyak kelapa juga bisa dirasakan oleh kulit Anda. Bila dioleskan ke kulit, ternyata minyak kelapa dapat membantu menangkal pengaruh buruk sinar matahari.

Walaupun terbilang lemah atau kurang poten, sekitar 20 persen sinar UV bisa ditangkal oleh minyak ini. (net)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================