Payudara
Polresta Bogor Kota menangkap seorang pria berinisial PY pelaku begal payudara. Foto : Aditya/bogor-today.com

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Polresta Bogor Kota menangkap seorang pria pelaku begal payudara terhadap wanita berhijab di jalan Malabar, Kecamatan Bogor Tengah, pada Senin (20/12/2021) malam.

“Awal mula pelaku berpapasan dijalan sempit arah dari Jalan Pajajaran menuju Jalan Malabar. Karena jalan sempit, dua wanita korban A dan saksi N menepi untuk memberikan jalan kepada pelaku. Namun, tapi saat melintas lelaki ini memegang payudara A,” ungkap Kasubag Logistik Polresta Bogor Kota, Kompol Pahyuni kepada wartawan di Stasiun Bogor pada Selasa (21/12/2021) siang.

Menurut Pahyuni, karena saat kejadian ada warga yang melihat, sehingga pelaku tertangkap. Kemudian pelaku PYP diserahkan ke Polresta Bogor Kota dan saat ini masih dalam penyelidikan. Untuk motifnya masih pendalaman, aksi pelaku dilakukan setelah pelaku menitipkan anaknya kepada orang tua.

“Dari pengakuan PYP baru pertama kali melakukan aksinya. Pelaku indikasinya sebelumnya memesan open BO melalui chat, tetapi salah sasaran. Dari keterangan saksi, korban saat diremas payudaranya teriak. Saat ini masih didalami, barang bukti yang diamankan bisa dilihat bersama, ada kondom Durex, handphone, tisu magic dan tas pelaporan atau korban A. Pelaku dikenakan pasal 289 Jo 281, tetapi masih dalam pendalaman. Pelaku juga mengaku bekerja di Jakarta sebuah rumah sakit sebagai teknisi,” tuturnya.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor Hari Ini, Sabtu 4 Mei 2024

“Kami perempuan penegak hukum Kota Bogor berkomitmen, tidak ada ruang bagi pelaku kejahatan terhadap wanita,” tambahnya.

Sementara itu, Kajari Kota Bogor, Sekti Anggraini menuturkan, jadi ini kasus masih proses penyidikan dan kepolisian belum mempunyai data yang detail. Pihaknya akan menunggu proses penyelidikan, ini termasuk modus baru di Kota Bogor. Kami bertugas dipenuntutan,” terang dia.

Sekti juga menjabarkan, Kota Bogor sendiri didominasi perkara narkoba dan perlindungan anak semacam pencabulan, sebagai perempuan dirinya menyatakan tidak ada ruang sedikit pun untuk pelaku pelecehan seksual. Perempuan dan adik-adik jangan takut untuk melapor. Tidak usah malu dan takut, jangan sampai ada korban lain.

BACA JUGA :  Monyet Ekor Panjang Turun ke Permukiman Warga dari Puncak Gunung Merapi

“Kemarin ada pelaku taksi online melakukan pelecehan juga, yang artinya rilis ini untuk efek jera para pelaku dan ini bisa memancing korban lain untuk berani melapor. Kita pertahankan Kota Bogor menjadi kota yang aman dan nyaman,” tegasnya.

Ditempat yang sama, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah memaparkan, pihaknya ingin perempuan aman di fasilitas publik maupun di angkutan umum Kota Bogor, terimakasih untuk Polresta Bogor Kota.

“Langkah antisipasi kami, nanti dibeberapa titik ada CCTV. Kemudian nanti kedepan kami akan perbaiki sistem transportasi kami. Kita harapkan Kota Bogor aman dan nyaman bagi perempuan,” pungkasnya.

Dalam mendukung penuh tindakan kepolisian terutama pelecehan kepada perempuan. Bertepatan besok hari Ibu, dalam rilis tersebut digelar dihadapan masyarakat luas, bersama Kasubag Logistik Polresta Bogor Kota Kompol Pahyuni, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Bogor Sekti Anggraini, Sekda Kota Bogor Syarifah Sofiah, Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) dan Korps Wanita Angkatan Udara (Kowara). (Aditya)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================