BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Pasutri Kota Bogor bersama komunitas sosial (Rumah HadiyahMata Hati) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bogor menggelar kegiatan donor darah di Gedung RSIA Pasutri, Kamis (12/5/2022).

Direktur Umum RSIA Pasutri Kota Bogor, Ukar menerangkan bahwa kegiatan donor darah tersebut merupakan rangkaian hari ulang tahun ke 17 RSIA Pasutri Kota Bogor.

BACA JUGA :  Silaturahmi ke DPRD Kota Bogor, Hery Antasari Ingin Terus Bersinergi

“Kegiatan donor darah ini perdana yang dilakukan oleh Pasutri. Kedepan, kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin yang akan digelar per tiga bulan, mengingat stok darah saat ini banyak dibutuhkan masyarakat,” terang Ujar saat ditemui di lokasi.

Dirinya berharap, kegiatan donor darah ini selanjutnya bisa menggandeng instansi, seperti Kodim 0606 Kota Bogor, Polresta Bogor Kota juga instansi lainnya.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Apresiasi Umbara Jadi Kampus Pertama di Indonesia Yang Terapkan Smart and Green Energy Campus

“Dengan adanya donor darah ini bisa bermanfaat sekali bagi pasien-pasien yang membutuhkan darah,” ujarnya.

Sejauh ini, kata Ukar kegiatan donor darah ini masih diperuntukan bagi karyawan RS Pasutri dan Rumah HadiyahMata Hati.

“Untuk hari ini yang sudah mendonorkan darahnya totalnya 80 orang, 50 orang karyawan RS pasutri dan 30 orang dari Rumah HadiyahMata Hati,” tukasnya. (B. Supriyadi).

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================