bus pariwisata
Mobil jadi sasasaran Pelemparan Batu. Foto : Ilustrasi.

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Beredar sebuah rekaman video yang dinarasikan telah terjadi pelemparan batu terhadap bus pariwisata yang terjadi di daerah Padurenan, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Minggu (15/5/2022) dinihari.

Video berdurasi kurang lebih 23 detik itu direkam oleh seseorang di pinggir jalan umum pada malam hari. Di awal rekaman video nampak seorang pria tengah dikerumuni oleh sekelompok orang di samping bus berukuran besar.

Pria yang sebelumnya dikerumuni itu kemudian dipukuli oleh pria yang tadi mengerumuninya. Tidak hanya satu orang, dalam rekaman video itu tampak pria lain memukulinya.

Dikonfirmasi wartawan, Senin (16/5/2022) Kapolsek Gunung Sindur, Kompol Birman Simanulang membenarkan aksi tersebut. Kata dia, dalam aksi itu satu orang diamankan, namun hanya untuk dimintai keterangan.

“Benar, kejadiannnya pada Minggu (15/5/2022) sekitar pukul 03:00 WIB, ada satu orang sempat kita amankan tetapi bukan dia yang melakukan pelemparan, cuma dia berada di lokasi dan diduga tahu kejadiannya. Untuk pelaku sedang kami selidiki,” kata Birman.

Birman membeberkan, kejadian itu bemula ketika bus yang mengangkut wisatawan asal Tangerang melintas Jalan Raya Pemuda menuju lokasi wisata di Garut, Jawa Barat. Di lokasi kejadian, kata Birman, sedang ramai pemuda di pinggir jalan raya sehingga informasinya ada salah satu motor pemuda itu terserempet dan terjadi aksi pelemparan hingga kaca samping bus pecah.

“Korbannya sejauh ini belum diketahui, ini masih diselidiki,” ucapnya.

Tiba-tiba, sambung Birman sejumlah penumpang di dalam bus emosi dan langsung menganiaya dua pemuda di lokasi. Padahal, dua pemuda itu bukan pelaku pelemparan bus.

Akibatnya, dua pemuda tersebut dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis karena mengalami luka-luka.

Saat ini polisi masih menyelidiki kasus pelemparan bus pariwisata tersebut. Polsek Gunung Sindur kini tengah mendalami keterangan seorang pemuda yang sempat diamankan dari lokasi kejadian dan memburu pelaku. (B. Supriyadi)

Bagi Halaman
BACA JUGA :  Kecelakaan Pemotor di Kudus Tertabrak Truk saat Hendak Menyalip
============================================================
============================================================
============================================================