Kata Tobing, dirinya bersama pengurus dan anggota Koperasi WKM akan bahu-membahu dalam mencari investor untuk mengelola lahan itu menjadi parkiran terpadu dan sentra kuliner.

“Kami akan langsung bergerak mencari investor yang mau bekerja sama dengan koperasi WKM ini, demi mewujudkan rencana yang telah kami rancang sebelumnya untuk menyulap lahan itu menjadi sebuah parkir terpadu dan sentra kuliner, berikut dengan ATM Center,” tegasnya.

BACA JUGA :  Dipukuli Tetangga Pakai Balok Kayu, Kakek di Malang Tewas usai Dituduh Curi Motor

Menyikapi MoU itu, ketua PWI Kabupaten Bogor, Subagiyo mengapresiasi atas kerja keras pengurus Koperasi WKM, dengan dilakukannya sebuah MoU dalam memanfaatkan sebidang tanah dipusat pemerintah Kabupaten Bogor.

“Terima kasih saya ucapkan kepada pengurus Koperasi WKM terutama kepada Effendi Tobing Cs yang sudah sukses menjalin kerja sama dengan PT. PPE dalam mengelola lahan yang sangat strategis itu. Semoga momentum ini dapat dimanfaatkan dengan baik demi tujuan yang mulia yakni mensejahterakan seluruh anggota koperasi WKM yang ada, tanpa terkecuali,” pungkasnya. (Fadilah)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================