Sebenarnya Egrang ini tidak hanya ada di Indonesia, tetapi juga di beberapa Negara yang memiliki budaya olahraga atau permainan Egrang ini, seperti di beberapa Negara di Eropa.

Konon, pada zaman dahulu, tukang pos mengantarkan surat-surat menggunakan Egrang. Di Jepang, Egrang juga merupakan sebuah permainan traditional, dan dijadikan perlombaan dalam serangkaian acara olahraga di sekolah-sekolah dasar.

Banyak orang menilai bahwa Egrang ini bisa dijadikan salah satu olahraga tradisional Indonesia. Namun, sayangnya sekarang hanya di daerah-daerah terpencil saja yang masih membudidayakan permainan atau olahraga Egrang ini, bahkan bisa dikatakan sudah sulit untuk menemukan olahraga traditional ini. Bahkan ada beberapa seniman mengatakan bahwa permainan tradisional ini sudah hampir punah.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut di Klaten, Toyota Etios Tertabrak KA Argo Wilis

Permainan Tradisional

Anak-anak muda zaman sekarang lebih mengenal gadget atau mainan yang terbuat dari plastic yang di Impor ke Indonesia dibandingkan dengan permainan tradisional Indonesia. Mungkin ada beberapa anak-anak yang tidak tahu apa itu permainan Egrang, Gasing, Petak Umpet, dan sebagainya.

Permainan tradisional seperti ini sudah mulai masuk museum dan lembaga-lembaga penelitian atau budidaya yang bisa diteliti untuk kepentingan sejarah dan budaya. Bagi yang ingin melihat permainan ini, mungkin hanya bisa menemuinya di daerah tertentu saja dan pada waktu tertentu.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Sabtu 4 Mei 2024

Bahkan, sudah banyak acara-acara seminar yang menampilkan permainan Egrang atau permainan tradisional lainnya. Permainan atau olahraga tradisional harus tetap dipertahankan, karena dia merupakan bagian dari sejarah dan olahraga di kearifan lokal. (*)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================