Resep kue putu mayang tanpa cetakan

Bahan putu mayang

  • 225 gram tepung beras
  • 75 gram tepung kanji atau tapioka
  • 1/2 sdt garam
  • 650 ml santan Bahan kuah gula merah
  • 150 gram gula merah
  • 50 gram gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 500 ml santan
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1 sdm maizena (12 gram), larutkan dengan sedikit air untuk pengental

Cara membuat kue putu mayang tanpa cetakan

  1. Campur tepung beras, garam, dan santan. Aduk rata sampai halus dan tidak menggumpal. Masak dengan api sedang sambil diaduk sampai mengental dan mulai menyatu. Matikan api.
  2. Aduk terus sampai adonan licin dan lembut. Masukkan tepung tapioka. Aduk rata.
  3. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, rangkap dua agar tidak mudah jebol. Lubangi ujungnya lebih kurang sebesar korek api.
  4. Semprotkan adonan di atas daun atau wadah yang sudah diolesi minyak. Lakukan sampai adonan habis.
  5. Panaskan panci kukusan di atas api sedang. Biarkan air mendidih. kukus adonan selama sekitar 15 menit. Gunakan api sedang cenderung kecil agar kue tidak meleber.
  6. Kuah gula merah: masak semua bahan kuah dengan api sedang sampai mendidih. Aduk terus agar santan tidak pecah. Masukkan larutan maizena. Aduk sampai mengental. Matikan api.
  7. Sajikan kue putu mayang dengan kuah gula merah.
BACA JUGA :  Halalbihalal ASN Kota Bogor, Bima Arya Titip Tetap Berjuang Untuk Kebaikan

Demikian resep membuat putu mayang yang bisa kamu coba di rumah. Selamat mencoba.

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================