Kamu bisa membuat hati ayam goreng bumbu ungkep di rumah untuk disajikan makan bersama keluarga. Berikut bahan dan cara yang perlu kamu siapkan dan lakukan.

Resep Hati Ayam Goreng Bumbu Ungkep

Bahan

  • 10 buah hati ayam ukuran besar
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 250 ml air
  • 1 sdt gula pasir
BACA JUGA :  Polisi Amankan Chandrika Chika, Selebgram Cantik Terkena Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Bumbu Halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 1 sdt garam

 

Cara Membuat:

  1. Cuci hati ayam hingga bersih lalu tiriskan. Lumuri dengan air jeruk nipis hingga rata. Diamkan sebentar.
  2. Tumis Bumbu halus dengan sedikit minyak hingga harum.
  3. Masukkan daun jeruk, daun salam, lengkuas dan serai, aduk hingga layu.
  4. Masukkan hati ayam, aduk hingga berubah warna.
  5. Tuangi air dan tambahan gula. Masak dengan api kecil hingga bumbu menyerap dan agak kering. Angkat dan dinginkan.
  6. Goreng hati ayam hingga kering kecokelatan lalu angkat dan tiriskan.
  7. Sajikan hangat.
Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================