Apabila tas terkena noda makeup, tinta, atau debu, cukup dibersihkan dengan minyak kayu putih atau petroleum jelly memakai kapas, maka noda-nodanya bisa terangkat.

  1. Suede

Cara membersihkan tas berbahan suede bisa menggunakan penghapus atau sikat berbulu lembut yang diberi air sabun untuk mengangkat noda.

Tapi pastikan, tas yang sudah dibersihkan harus dijemur atau dikeringkan supaya tidak berjamur dan membuat material tas jadi rusak.

  1. Tas karet

Cara membersihkan tas sesuai bahan seperti karet atau teksturnya mirip jelly, disarankan memakai perasan air lemon atau air seduhan soda kue.

Anda dapat menggunakan kain lembut yang sudah dibasahi air lemon untuk membersihkan noda tas. Setelah noda di tas hilang, lap menggunakan kain kering supaya tidak lembap.

  1. Kulit asli
BACA JUGA :  Pemkab Bogor Terima Kunjungan Spesifik Komisi II DPR RI Bahan Program PTSL Bagi Masyarakat

Tas dengan bahan kulit asli biasanya digunakan merek ternama dari produsen tas kelas atas. Apabila tas ini kotor, sebaiknya dibersihkan dengan pelembap khusus tas.

Anda dapat membeli pelembap tas di marketplace atau jasa laundry khusus tas. Selain itu, hindari membersihkan tas bahan kulit dengan tisu basah apalagi dicuci dengan detergen.

  1. Tas kain

Tas kain berbahan nilon, denim, dan katun, memang lebih mudah kusam. Namun, jenis tas ini relatif aman jika dibersihkan dengan cara dicuci memakai sabun bayi.

BACA JUGA :  Kecelakaan di Sintang Truk Tangki dan Motor Tabrakan, Tewaskan 2 Emak-Emak

Alternatif selain sabun, bisa rendam tas menggunakan air cuka atau air garam. Setelahnya harus dijemur sampai benar-benar kering, sebelum kembali digunakan.

  1. Tas polyester

Bahan polyester sering digunakan untuk jenis tas backpack atau ransel. Meski bahannya lentur dan tidak mudah luntur, tas ini dapat rusak apabila membersihkannya tidak tepat.

Cara membersihkan tas bahan polyester bisa direndam dengan air hangat. Untuk mengangkat noda, cukup memakai sikat lembut dan sabun bayi. Setelah bersih, wajib dijemur hingga kering.

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================