Bima Arya Tekankan 2 Faktor Yang Mempengaruhi Kesuksesan

2 faktor

BOGOR-TODAY.COM – Wali Kota Bogor, Bima Arya menekakan 2 faktor yang mempengaruhi kesuksesan bagi seseorang, yaitu adab dan ilmu.

Menurut Bima Arya, adab memiliki porsi 80 persen yang menjadi hal penting serta nomor satu. Sebab, tanpa adab seorang tidak akan berilmu dan tidak akan pernah sukses.

Tetapi orang yang memiliki adab walaupun tidak memiliki ilmu, perlahan-lahan, seiring waktu akan belajar dan bertambah ilmunya.

BACA JUGA :  Digadang Gantikan Bima Arya, Ini Sosok Hery Antasari Pj Wali Kota Bogor

“Orang dengan adab akan mau dan sudi untuk mendengar, rela untuk mengapresiasi. Sejarah hidup saya menunjukkan orang-orang yang beradab jauh lebih bisa melesat dibanding orang-orang yang berilmu. Apalagi jika ilmu disandingkan dengan adab,” katanya saat penutupan Latihan Kepemimpinan (LK) II HMI Cabang Kota Bogor di Auditorium Gedung Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor, Senin (6/3/2023).

Bersama jajaran Pemkot Bogor dan pihak lainnya, Bima Arya berikhtiar membangun generasi yang siap menjemput peradaban, salah satu bukti konkritnya dengan membangun gedung perpustakaan lengkap dengan berbagai fasilitas untuk generasi saat ini maupun generasi mendatang.

BACA JUGA :  Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Dirinya menginginkan agar gedung arsip dan perpustakaan Kota Bogor menjadi surga bagi orang-orang cinta ilmu dan mau belajar adab di sini.

============================================================
============================================================
============================================================