Untuk bisa bermain di balon terapung, anak-anak harus berusia di atas 3 tahun dan jika di bawah 12 tahun sebaiknya didampingi orang tua. Sedangkan untuk dewasa tidak ada batasan usia, tapi bobot maksimal adalah 70 kilogram.

Di sini, tersedia toilet dan kamar bilas yang bersih dan nyaman. Meski tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar ke area Aquapark, kamu tidak perlu khawatir kelaparan. Di sini tersedia cafe dan restoran yang menyediakan berbagai jenis makanan. Setelah lelah bermain air, bisa banget menyantap kuliner yang ada di sana.

BACA JUGA :  Melalui Temu TPT, Pemkab Bogor Serius Tingkatkan Kepatuhan Masyarakat Cegah Tuberkulosis 

Jam Operasional dan HTM The Wujil Aqua Park

The Wujil Aqua Park berada di Jalan Soekarno-Hatta Km 2,5, Kelurahan Qujil, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Tempatnya mudah ditemukan karena berada di jalan utama Semarang-Solo. Dari pintu tol Bawen, berjarak sekitar 11 kilometer. Waterpark ini buka setiap hari pukul 07.00 – 17.00 WIB.

BACA JUGA :  Catat Jadwal Piala Eropa 2024, 14 Juni Hingga 14 Juli

Harga tiket masuk adalah sebesar Rp10.000. Untuk bisa merasakan atraksi lain, kamu perlu membayar lagi. Permainan air sebesar Rp50.000, sedangkan Aviary, Rabbit House, dan Archery masing-masing sebesar Rp10.000.

Terdapat tiket terusan yang bisa mengakses semua wahana yaitu sebesar Rp65.000. Untuk orang tua yang mendampingi anaknya saja, cukup membayar tiket masuk. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================