Menu Makan Siang Sederhana dengan Bihun Goreng Ayam yang Enak dan Menggugah Selera

Resep bihun goreng ayam

Bahan :

  • 150 g bihun kering
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/4 buah bawang bombay, iris kasar
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • 100 g daging ayam, potong kasar
  • 5 tangkai kailan muda, iris kasar
  • 2 butir telur ayam, kocok
  • 4 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 3 sdm saus tiram
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 2 sdt garam
  • 150 ml kaldu ayam
BACA JUGA :  Sajian Lezat dengan Bubur Sagu Mutiara dan Jagung yang Lembut dan Nikmat

Cara Membuat :

  1. Rebus atau seduh bihun dengan air mendidih hingga lunak lalu tiriskan.
  2. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga kuning dan harum.
  3. Masukkan daun bawang dan potongan daging ayam, aduk hingga berubah warna dan kaku.
  4. Tambahkan daun dan batang kailan, aduk hingga layu.
  5. Sisihkan ke pinggir wajan, tuangkan telur, aduk hingga bergumpal besar dan matang.
  6. Masukkan bihun, kecap manis, kecap asin, saus tiram, kaldu bubuk, merica dan garam.
  7. Tuangi kaldu ayam lalu aduk cepat hingga tercampur rata dan agak keirng.
  8. Angkat dan sajikan hangat.
BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Senin 10 Juni 2024

Bagaimana? Cara membuat bihun goreng ayam ini sangat mudah bukan? Masakan sederhana ini sangat cocok untuk menu makan siang bareng keluarga.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================