Jadwal Pertandingan Cabor Indonesia di Asian Games 2022

Defile Tim Indonesia ikut bergabung dalam upacara pembukaan Asian Games 2022. (Instagram @timindonesiaofficial)

BOGOR-TODAY.COM – Kontingen Indonesia akan melanjutkan perjuangan hari ini atau pada Sabtu (7/10/2023), sehari sebelum berakhirnya Asian Games 2022. Simak jadwal pertandingan di bawah ini.

Hingga saat ini, Indonesia hanya mampu menempati peringkat medali Asian Games 2022 dengan 36 medali di peringkat ke-13. Detailnya adalah 7 medali emas, 11 medali perak, dan 18 medali perunggu.

Indonesia dapat ditambahkan kekoleksi medalinya hari ini. Satu diantaranya dari cabang olahraga renang maraton atas nama Aflah Fadlan Prawira. Aflah akan bertanding di final Men’s 10km pada Sabtu pagi.

Kemudian Indonesia juga akan bertanding pada cabang olahraga karate di babak 16 besar 84kg bersama atlet Sandi Firmansyah. Sandi akan menghadapi Abdulla Babikr dari Qatar di Linping Sports Centre Gymnasium.

BACA JUGA :  Asa Timnas Indonesia Melaju ke Olimpiade Paris 2024

Kemungkinan lolos ke babak perempat final Sandi sangat terbuka. Namun peluang untuk meraih medali emas sangat berat, terutama untuk menyingkirkan perwakilan karate China yang dominan.

Dari Soft Tennis tunggal putri Indonesia, Dwi Rahayu Pitri akan menghadapi wakil tuan rumah Denglin Li di perempat final di Hangzhou Olympic Sports Centre Tennis.

Soft Tennis juga akan berlaga di nomor tunggal putra. Sunu Wahyu Trijati akan menghadapi petenis Korea Selatan,  Hyoungwook Yoon di babak kedua tunggal putra.

BACA JUGA :  Kecelakaan Mobil Pikap di Kendal Terbalik ke Sawah, Angkut Wisatawan

Atlet gulat gaya bebas Randa Riandesta juga akan berlaga di babak ke-8 final Asian Games. Randa harus berjuang keras untuk meraih medali tersebut karena harus menghadapi dominasi China, Uzbekistan, dan Korea Selatan.

Kemudian atlet angkat besi lifter putri Nurul Akmal akan tampil di nomor +87kg di Xiaoshan Sports Centre Gymnasium.

Peluang Nurul Akmal meraih medali emas masih terbuka, meski harus bersaing dengan perwakilan Korea Selatan Hyejeong Park dan Younghee Son.

Berikut jadwal Indonesia untuk Asian Games 2022.

============================================================
============================================================
============================================================