Turnamen Badminton AAUI Cup 2024, Hery Antasari Ajak Atlet Utamakan Sportivitas

BOGORTODAY.COM – Pj Wali Kota Bogor, Hery Antasari didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bogor, Taufik memberikan semangat kepada para peserta turnamen badminton Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Cup yang telah mencapai babak final, Kamis (22/8/2024).

Turnamen dalam rangkaian Insurance Day Bogor pada 18 Oktober ini diselenggarakan oleh AAUI Bogor di GOR Stadion Pajajaran.

BACA JUGA :  PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024: Atlet Kota Bogor Raih 15 Medali

Hery menyampaikan, bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyambut baik inisiatif dari AAUI cabang Bogor dalam menyelenggarakan turnamen badminton dan juga turnamen lainnya.

“Dalam penyelenggaraan turnamen ini mudah-mudahan bisa memberikan sumbangsih kepada dunia olahraga di Kota Bogor. Selanjutnya, untuk para peserta tunjukkan kemampuan terbaik dan kedepankan nilai luhur dan sportivitas. Selamat bertanding,” ucap Hery memberikan semangat kepada para peserta.

BACA JUGA :  PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024: Atlet Kota Bogor Raih 15 Medali

Turnamen yang diselenggarakan di tengah rangkaian kegiatan Insurance Day 2024 ini juga diharapkan bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat terhadap manfaat asuransi dan masa depan asuransi.

======================================
======================================
======================================