Vietnam
Banjir di Vietnam. (YouTube.com / WION)

BOGOR-TODAY.COMKota Hue di Vietnam, yang masuk dalam situs warisan dunia dan populer di kalangan wisatawan, Rabu (15/11/2023), diterjang banjir besar hingga merendam ribuan rumah dan memblokir jalan raya.

Banjir besar terjadi setelah hujan lebat turun sejak awal pekan ini. Gambar dari media pemerintah menunjukkan warga dievakuasi menggunakan perahu dengan pemandangan mobil-mobil dan rumah terendam banjir.

BACA JUGA :  Cegah Stunting, RSUD Leuwiliang Gandeng Pemdes Karacak Lakukan Penyuluhan

“Kota ini dilanda banjir di mana-mana, dan air naik sangat cepat sejak Selasa malam,” kata warga Kota Hue, Vu An dikutip dari beritasatu.com

Hujan deras yang mengguyur beberapa provinsi di sepanjang pantai sejak Senin (13/11/2023) membuat aliran listrik di kota itu padam.

BACA JUGA :  Wajib Cobain Ini! Kupat Tahu Saus Kacang yang Lezat dan Sedap Bikin Nagih

Imbas banjir tersebut, tercatat lebih dari 2.000 orang mengungsi dari rumah mereka di provinsi Quang Tri tengah, dan sedikitnya tiga orang dilaporkan hilang.

============================================================
============================================================
============================================================