83_bigPT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) men­catat laba bersih Rp 269 miliar di kuar­tal I-2016 (unaudited). Labanya mel­onjak 224 persen dibandingkan posisi tahun lalu pada periode yang sama.

Oleh : Winda Herviana
[email protected]

Atas laba tersebut, earning per share (EPS) menjadi sebesar Rp 10,69. Pertum­buhan laba bersih terse­but didukung oleh peningkatan pendapatan bunga bersih atau Net Interest Income (NII) sebesar 1,4 persen dan pendapatan non-bun­ga atau Non-Interest Income (NoII) sebesar 18,5 persen terutama dise­babkan oleh membaiknya usaha di valuta asing dan pasar modal.

Sedangkan beban usaha dan biaya pencadangan turun masing-masing 1,4 persen dan 7,3 persen. Presiden Direktur CIMB Niaga, Tigor M. Siahaan menjelaskan, bank swasta itu masih berhati-hati di tengah situasi ekonomi seperti sekarang ini.

BACA JUGA :  Seleksi Paskibraka Kota Bogor Dibuka, Pendaftaran Online Jaring 36 Siswa

“Kami berharap bahwa kinerja positif perusahaan di kuartal ini akan menjadi fondasi yang kuat bagi kami untuk membukukan ha­sil yang menjanjikan ke depan,” katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (29/4/2016).

Dengan total aset mencapai Rp 231,67 triliun per 31 Maret 2016, CIMB Niaga mempertahankan posisinya sebagai bank terbesar kelima di Indonesia dari sisi aset. Jumlah kredit bruto yang disal­urkan tercatat menurun menjadi sebesar Rp 171,02 triliun per 31 Maret 2016.

Walaupun terjadi perlambatan pertumbuhan kredit, sejumlah segmen bisnis bank swasta itu mencatat perkembangan yang baik. Personal Loans tercatat men­galami kenaikan sebesar 17,5 pers­en menjadi Rp 3,03 triliun melalui produk X-tra Dana.

Pada akhir Maret 2016, jumlah kartu kredit CIMB Niaga yang beredar menca­pai lebih dari 2 juta, menin­gkat lebih dari 12,5 persen dibandingkan tahun sebe­lumnya, sekaligus meng­hasilkan pertumbuhan saldo kredit sebesar 24,8 persen.

BACA JUGA :  Hadiri Peringatan Hari Otda ke XXVIII, Pj. Bupati Bogor Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

CASA tumbuh 13,9 persen menjadi Rp 89,91 triliun per 31 Maret 2016, dengan rasio CASA me­ningkat 861 basis point (bps) menjadi 52,05 persen.

Loan to Deposit Ra­tio (LDR) CIMB Niaga tercatat sebesar 97,71 persen per akhir Ma­ret 2016, dibanding­kan posisi 95,79 pers­en pada periode yang sama tahun lalu.

“Keinginan menjadi salah satu bank terbaik dari sisi pelayanan digital terus kami upayakan dengan membuat nasabah semakin nyaman bertransaksi dan dengan mengop­timalkan peng­gunaan teknologi terkini demi keun­tungan nasabah,” jelas Tigor. (net)

============================================================
============================================================
============================================================