CIBINONG TODAY – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bogor akan melaksanakan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk para siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) besok, Rabu (6/11/2019).

Kepala Seksi (Kasi) SMP Disdik Kabupaten Bogor, Rony Kuswaya mengatakan, pelaksanaan simulasi UNKB tahap pertama ini akan dilaksanakan dua hari dari tanggal 6 sampai 7 November 2019.

BACA JUGA :  Konsumsi Ini Sebelum Tidur, 3 Minuman Penghancur Lemak Perut

“Kita sudah persiapkan mulai dari pendataan, pendaftaran peserta, dan hingga pembuatan jaringan di sekolah. Untuk pelaksanaan simulai UNBK ini akan ilaksanakan pada tanggal, 6-7 November,” kata Roni Selasa (5/11/2019).

Lebih lanjut Roni mengungkapkan, simulasi UNBK ini akan diadakan dua kali pada bulan yang sama, dengan pengujian dua mata pelajaran yakni, Bahasa Inggris dan materi pilihan sekolah.

BACA JUGA :  Peringati Hari Kartini, Sendi Fardiansyah Beri Penghargaan Mak Nonong

“Simulasi ke dua dilakukan pada tanggal, 13 dan 14 November. Selain pengembangan uji coba pada murid, tes juga akan diterapkan pada guru pada tanggal, 8 dan 15 November,” ungkapnya.

============================================================
============================================================
============================================================