BOGOR TODAY – Ade yatim umur 28 tahun merupakan tukang parkir di kawasan Cilengsi. Pria yang memiliki nama lengkap Ade Jhoni Andrianto adalah mantan anak punk yang sudah tobat dan hijrah. Sekarang Ade menjadi jamaah Majelis Az Zikra Sentul, Pimpinan Almarhum K.H. Muhammad Arifin Ilham. Dia juga aktif di pengajian anak-anak punk, maupun pengajian umum lainnya. “Selama ini hidup saya bahagia, tenang, karena sudah berhijrah dan ngontrak di Cilengsi, meski pun hidup sederhana. Saya juga punya adik bernama Ahmad Haryanto umurnya 11 tahun yang mondok di Pondok Pesantren Anak Yatim Darul Marhamah Lil’aitam Ciapus Kabupaten Bogor,” tutur Ade.
Dia menurutkan, dampak pandemi Covid-19 ini, rupanya dirasakan pula olehnya hingga pendapatannya turun drastis, Uang tabungan miliknya hampir habis, dan belum bayar kontrakan 500 ribu perbulannya. “Saya siap bekerja apasaja asal halal untuk menyambung hidup saya dan adik saya. Saya berharap segera berakhir pandemi virus corona ini, agar pendapatannya sebagai tukang parkir menjadi normal kembali,” harap dia.
BACA JUGA :  Hadiri Peringatan Hari Otda ke XXVIII, Pj. Bupati Bogor Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
============================================================
============================================================
============================================================