20151216_113526_1BOGOR, TODAY – Pemkab Bogor terus menggeber persiapan jelang Pekan Olah­raga Nasional (PON) yang akan dihelat pada September Mendatang. Pasalnya, Bumi Tegar Beriman dipercaya menjadi tuan rumah untuk tiga cabang olahraga yakni Atletik, Sepakbola dan Drumband

Salah satunya yang menjadi sorotan mengenai sarana dan prasarana, mulai dari persiapan tempat untuk berlang­sungnya, itu yang saat ini diperbincang­kan.

“Secara keseluruhan semua sudah siap, tinggal membereskan beberapa hal teknis saja,” ujar Ketua KONI Kabupaten Bogor HM Rusdi AS yang termasuk salah satu panitia SUB PON XIX Jabar 2016.

Pekan kedepan, rencananya kata dia, Stadion Pakansari Cibinong Raya (Pacira) yang ada di Kampung Cikempong, Pakan­sari, Cibinong akan kedatangan tim-tim sepakbola dari Pulau Kalimantan untuk melakoni laga Pra Kualifikasi PON XIX Jabar 2016 Grup C.

BACA JUGA :  Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Korea

“Bumi Tegar Beri­man sudah siap meng­gelar pelaksanaan PON XIX Jabar 2016. Kami terus melakukan koordinasi dengan semua panitia yang ada di SUB PON XIX Jabar 2016,“ ujar Ketua KONI Kabupaten Bogor HM Rusdi AS yang termasuk salah satu panitia SUB PON XIX Jabar 2016.

Dirinya menilai, untuk cabor atletik dan sepakbola mung­kin sudah tidak ada masalah. Tapi, yang perlu dipikirkan adalah cabor PDBI soal penenta­pan Veneunya.

BACA JUGA :  Atlet Skateboard Kabupaten Bogor Sabet Dua Medali Naschamp 2024

“Pada prisnipnya kami siap dalam menggelar hajatan PON XIX Jabar 2016 mendatang,” tegas Rusdi.

Sementara itu, Sekdispora Kabu­paten Bogor, Wawan Darmawan men­gatakan kesiapan pelaksanaan PON XIX Jabar 2016 sudah sangat matang dan ti­dak ada masalah.

“Semua jajaran Dispora akan men­suport all out dalam menopang kesuk­sesan pelaksanaan PON XIX Jabar 2016 di Kabupaten Bogor,” tutur Wawan. Ia berharap, selama pelaksanaan PON XIX Jabar 2016 minimal akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyara­kat Kabupaten Bogor atau minimalnya masyarakat yang ada di wilayah Keca­matan Cibinong.

(Imam)

============================================================
============================================================
============================================================