alfian mujani

KALIMAT bijak Syekh Hasan Basri tercatat dalam sejarah. Ulama besar ini sangat tu­lus berfatwa. Kata-katanya selalu cocok dengan fakta dan tin­dakannya sehari-hari. Kata-kata yang berlu­mur dusta tidak me­miliki tempat dalam kemuliaan sejarah karena akan busuk.

“Juallah duniamu untuk membeli akhirat­mu, maka kamu akan beruntung di dua hal itu, yakni di dunia dan di akhirat. Jangan jual akhiratmu untuk membeli duniamu karena itu akan menjadikanmu rugi di dunia dan rugi di akhirat,’’ kata Syekh Hasan Basri.

Kalimat-kalimat Syekh Hasan Basri meru­pakan hasil kontemplasi panjang atas kebe­naran illahiyah sebagaimana difirmankan dalam kitab suci. Syekh Hasan Basri juga merangkai kata-kata indah dari bukti dan kesak­sian mereka yang harus hancur lebur karena meninggalkan akhirat demi mengejar dunia.

Bijaklah kita dalam menyikapi kehidupan dunia yang hanya sementara ini. Selamat iba­dah Jumat bagi yang menjalankan!

============================================================
============================================================
============================================================