Mario-Balotelli---FootyRendersAC Milan akan menerima kunjungan Chievo dalam per­tandingan giornata 10 di San Siro, Kamis (29/10/2015) dini hari. Rossoneri harus membuktikan diri bisa tampil konsisten di Serie A

Oleh : ADILLA PRASETYO WIBOWO
[email protected]

Milan baru saja kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sassuolo dengan skor 2-1 pada akhir pekan kemarin. Ke­menangan atas Sassuolo tentunya bakal menumbuhkan rasa percaya diri dalam skuat Rossoneri.

Pelatih Sinisa Mihajlovic di­pastikan tidak akan membuang kesempatan emas untuk meraih kemenangan kedua secara berun­tun di kandang sendiri. Terlebih tiga poin sangat mereka butuhkan untuk memperbaiki posisi di klase­men.

Milan saat ini sedang terpuruk di peringkat 10 setelah menjalani sembilan pertandingan di Serie A. Kembali menuai hasil negatif pastinya akan membuat posisi Mi­hajlovic tidak aman. Menghadapi Chievo, Milan tentunya akan kem­bali mengandalkan duet Carlos Bacca dan Luiz Adriano. Kedua pe­main tersebut diharapkan kembali mencetak gol setelah sama-sama menjebol gawang Sassuolo.

BACA JUGA :  Diduga Dibunuh, Pasutri di Banten Ditemukan Tewas Membusuk Penuh Luka

Sementara itu, Gialloblu yang berada satu strip di bawah Milan tak mau melepas pertandingan ini begitu saja. Pasukan Rolando Ma­ran ingin menjadikan Milan seb­agai pelampiasan setelah menelan kekalahan dari Napoli di kandang sendiri pada akhir pekan lalu.

Legenda AC Milan Rino Gattuso menyatakan, mantan klubnya ini perlu untuk memperkuat diri ke­tika bursa transfer kembali digelar pada Januari ini. Seperti diketahui, Rossoneri di tangan Sinisa Miha­jlovic, belum menunjukkan pe­rubahan berarti sebagaimana mer­eka beberapa musim ke belakang.

Milan saat ini tak berada di habitatnya alias masih mendekam di posisi papan tengah. Dalam pan­dangan Gattuso, Milan perlu berbe­lanja pemain secara masif. “Untuk memenangkan trofi utama seperti Liga Champions, Anda harus me­miliki pemain jawara di tim Anda,” tukas Gattuso, yang menjuarai ajang tertinggi sepakbola Eropa itu bersama Il Diavolo, di laman resmi FIFA.

BACA JUGA :  DPRD Kabupaten Bogor Minta Pengembang Metland segera Serahkan PSU Ke Pemda

“Di Milan, pada tahun-tahun tersebut, kami bisa memiliki sosok-sosok seperti Alessandro Costacur­ta, Jaap Stam, Rivaldo, Rui Costa dan Filippo Inzagi di bangku cadan­gan. Kami memiliki skuat yang ter­diri dari 22-23 pemain tingkat atas. Agar Milan dan sepakbola Italia se­cara keseluruhan kembali ke dalam pencapaian itu, kita harus mulai berinvestasi lagi,” ujarnya.

“Kami perlu perekonomian yang pulih, stadion baru yang dibangun dan kepribadian besar di dalam diri Silvio Berlusconi, Mas­simo Moratti atau Andrea Agnelli untuk membuat investasi baru yang skalanya besar,” pungkasnya.

============================================================
============================================================
============================================================