IMG-20151112-WA0017Satu lagi gebrakan bisnis teranyar dari taipan meubel dari Bogor Aubintoro. Setelah sukses membangun kawasan industri di Sentul Kabupaten Bogor, kini pemilik kerajaan bisnis Olympic Group ini membangun kawasan industri di Cikembar, Kabupaten Sukabumi.

Oleh : Alfian Mujani
[email protected]

Luas area yang saya ban­gun mencapai 235 hek­tare. Total investasinya sekitar Rp 350 miliar,’’ kata Aubintoro kepada Bogor To­day, Jumat (27/11/2015) malam.

Gebrakan Au, panggilan akrab Aubintoro, ini sangat menarik dan tergolong berani. Lokasi ka­wasan Cikembar saat ini berada di lintasan jalur yang sangat padat. Namun Au memiliki insting yang sangat tajam, karena tak lama lagi kawasan ini segera dilalui Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi yang ten­gah dibangun. ‘’Kawasan ini kita desain untuk industri ringan dan menengah,’’ ujar Au.

 Salah satu investor yang sudah masuk di kawasan industri besu­tan Aubintoro ini adalah Agricon Group milik keluarga Tatang Ben­gardi, salah satu taipan Bogor. Di kawasan ini, Agricon akan mem­bangun pabrik sebagai perluasan dari pabrik-pabrik obat hama dan pupuk di Citeureup, Kabupaten Bogor. Dalam waktu dekat, sejum­lah investor lain akan segera ma­suk di Kawasan Industri Cikembar.

BACA JUGA :  Menu Makan Malam dengan Tumis Buncis dan Wortel yang Renyah dan Sedap

Saat ini, Olypic Group me­lalui anak perusahaannya, PT Bogorindo Cemerlang, juga ten­gah gencar menawarkan kavling industri siap pakai. Yang juga menarik, calon investor bisa me­nentukan sendiri besaran kavling sesuai kebutuhan. Biasanya, de­veloper yang menentukan besa­ran kavling.

Kawasan Industri Cikembar berada di KM 40 Sukabumi. Lo­kasinya sangat strategis karena hanya beberapa kilometer dari Toll Bocimi yang saat ini tengah dibangun dan tidak jauh dari Sta­siun Kereta Cibadak. Saat ini dita­warkan harga khusus kavling Rp 700.000 permeter pesegi. ‘’Harga khusus ini hanya berlaku sampai akhir Desember 2015,’’ ujar Au.

BACA JUGA :  Bingung Mau Healing Saat Libur Lebaran? Ini Rekomendasi Cafe di Bogor yang Cozy dan Bernuansa Alam Dijamin Suka

Cara pembayarannya juga san­gat fleksibel, memiliki surat izin lengkap dan status tanah SHGB. Bagi para investor yang tertarik dengan tawaran harga khusus ini, bisa menghubungi Irma Tjandra 08151841622 atau 081229011111 atau PT Bogorindo Cemerlang 021.8763468.

Au sangat optimistis bahwa kawasan Industri Cikembar akan berkembang pesat karena san­gat cocok untuk pengembangan industri ringan dan menengah yang tengah digalakkan pemerin­tahan Presiden Joko Widodo un­tuk menghadapi Masyarakat Eko­nomi ASEAN (MEA) yaitu pasar bebas Asia Tenggara.

Belakangan Olympic Group sangat genjar mengembangkan bisnis di bidang properti dan ho­tel. Di kawasan Industri Sentul, Olympic tengah membangun ho­tel berbintang dan apartement. Proyek ini dalam waktu dekat akan segera rampung.

============================================================
============================================================
============================================================