BOGOR, Today – Pengurus cabang olahraga Hoki Kota Bogor opti­mis memberikan medali emas untuk Jawa Barat dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 mendatang.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Bendahara Federasi Hoki In­donesia (FHI) Kota Bogor Dedeh Rohayati, Minggu (10/1/2016).

“Saya yakin Jabar dapat medali emas dan bangga dari Kota Bogor bisa menyumbangkan tiga atlet,” ungkapnya.

Tiga atlet yang masuk dalam pelatda PON yakni Muhammad Fauzan, M. Febby Ulul Azmi dan Ahmad Syafari Soleh. Mereka kata dia, sebelumnya pernah mem­bawa tim Hoki Kota Bogor juara dan menyumbangkan medali Pe­runggu pada Pekan Olahraga Dae­rah (PORDA)

BACA JUGA :  Laga Penentuan Timnas Indonesia vs Yordania di Piala Asia U-23 2024

“Saya yakin tiga atlet ini bakal menyumbangkan medali dan mampu memberikan yang ter­baik untuk tim Hoki Jawa Barat di PON tahun ini,” ujar wanita yang juga menjabat sebagai Guru olahraga di SMAN 4 Kota Bogor ini.

BACA JUGA :  Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Korea

Ia berharap, atletnya tidak hanya berprestasi dalam kejuaraan di daerah saja, namun bisa me­wakili Indonesia dalam tingkat nasional bahkan hingga Interna­sional.

“Sudah pasti semua itu tidak didapatkan dengan mudah, butuh kerja keras dan latihan secara terus menerus,” tegas De­deh.

(Abdul Kadir Basalamah/ Imam)

============================================================
============================================================
============================================================