nico_messyhair21CATALUNYA– Bos Tim Mer­cedes, Toto Wolff tengah meny­iapkan pebalap kandidat peng­ganti Nico Rosberg. Pasalnya, tim pabrikan asal Jerman itu belum juga menemui kata sepakat un­tuk memperpanjang kon­trak Rosberg yang habis akhir musim ini.

“Fernando Alonso sedang mengeksplorasi beberapa tim pil­ihannya dan salah satunya adalah Mercedes. Dia telah berbicara kepada kami, namun kami tidak dapat bernegosiasi seperti yang kami janjikan. Kami berusaha memperbarui kontrak Rosberg dan tidak mencari pem­balap lain,” tutur Wolff, dikutip Sportsmole, Rabu (18/5/2016).

BACA JUGA :  Laga Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 Disorot Media Internasional

“ A l o n s o m e r u p a k a n salah satu pembalap ter­baik sepanjang sejarah dan saya smenyukai karakternya. Namun prioritas kami saat ini adalah Rosberg. Jika Roseberg tidak menginginkan perpanjangan kontrak, maka kami akan mem­pertimbangkan pilihan lain seperti Alonso. Kami tidak memper­masalahkan usia, karena kami yakin ia masih me­miliki kecepatan dan mo­tivasi,” terangnya.

BACA JUGA :  Simak Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Thomas Cup dan Uber Cup 2024

Namun, Ketua Mer­cedes, Dieter Zetsche, me­nyatakan, kontrak Rosberg akan diperpanjang hingga musim yang akan datang. Meski demikian, pernyataan tersebut masih sim­pang siur. Pasalnya, saat ini Wolff tengah berusaha melakukan be­berapa negosiasi untuk membu­juk Rosberg tetap di Mercedes.

Bukan Buntut GP Spanyol

============================================================
============================================================
============================================================