dollar-billJAKARTA, TODAY – Dolar Amerika Serikat (USD) kembali melemah terhadap rupiah. Mata uang Paman Sam ini bergerak di kisaran Rp 13.300.

Berdasarkan data perdagangan Re­uters, Selasa (7/6/2016), USD pagi ini di­buka melemah ke Rp 13.346 dibandingkan posisi sore kemarin di Rp 13.355.

BACA JUGA :  Resep Membuat Mi Kari Penang untuk Menu Makan Siang yang Enak

USD terus melemah dan menyentuh level terendahnya pagi ini di Rp 13.341. Setelah itu, USD langsung naik ke po­sisi tertingginya di Rp 13.382. Mata uang Paman Sam ini terus bergerak naik turun. Hingga pukul 09.32 WIB, USD bertengger di Rp 13.370.