Berita-23CIBINONG,TODAY-Pasca Pe­kan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XI Jabar 2016 yang digelar di Kabupaten Bogor, jajaran PJSI Kabupaten Bogor langsung merapatkan barisan kembali dengan merancang program pembinaan kedepan.

Ketua PJSI Kabupaten Bo­gor, Lukmanudin mengatakan, dalam Popda XI Jabar 2016 lalu, tim judo Kabupaten Bogor me­mang kurang memenuhi target medali yang dicanangkan.

“Usai Popda XI Jabar 2016 lalu, kami langsung melakukan evaluasi . Banyak hal yang men­jadi catatan kami saat Popda XI Jabar lalu. Semua catatan itu jadi bahan yang sangat penting bagi PJSI Kabupaten Bogor un­tuk menghadapi Porda XIII Jabar 2018,” ujar Lukmanudin.

Untuk menghadapi Porda XIII Jabar 2018 mendatang, PJSI Kabupaten Bogor saat ini terus melakukan latihan secara konti­nyu kepada para atlet mudanya seperti, Nur Melati Soleha, Shi­va Juliani , M Akbarsyah Malik, Fadhly Fadhlurahman dll.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menuju Vietnam, Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tak hanya itu, PJSI Kabupat­en Bogor juga terus melakukan sosialisasi cabang olahraga judo kepada para siswa yang ada di Kabupaten Bogor.

Terkait sarana latihan bagi para pejudo Kabupaten Bogor, PJSI Kabupaten Bogor sejak Popda XI Jabar 2016 lalu meng­gunakan tempat latihan di seki­tar Stadion Pacira.

Namun, ketika gedung be­ladiri PPLPD Kabupaten Bogor sudah dibangun, kemungki­nan aktifitas latihan para peju­do akan dipusatkan di Kampus Ksatria Arena.

“PJSI Kabupaten Bogor san­gat mendukung dan mensuport rencana Dispora yang akan membangun gedung beladiri di area PPLPD Kabupaten Bo­gor. Ini jelas akan berdampak positif bagi cabor beladiri yang ada di PPLPD atau KONI Kabu­paten Bogor termasuk PJSI ,” tuntas Lukmanudin.

BACA JUGA :  Bogor Football School, Wadah Anak-anak Kembangkan Sepak Bola

Penasehat PJSI Kabupaten Bogor, Farid Ma ruf membenar­kan kalau keberadaan gedung beladiri di PPLPD Kabupaten Bogor akan berdampak bagus bagi aktifitas latihan cabor be­ladiri yang ada di KONI ataupun PPLPD Kabupaten Bogor.

“ Saya berharap dengan adanya gedung beladiri di PPLPD Kabupaten Bogor akan berpen­garuh positif bagi peningkatan prestasi olahraga judo di Kabu­paten Bogor,” tuntasnya. (Imam)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================