Untitled-8BOGOR TODAY – Tidak kurang dari 900 anak yatim, duafa, dan janda mendapat­kan santunan dalam kegiatan Pesta Yatim, Duafa, dan Jan­da. Kegiatan diselenggara­kan Majelis Taklim Sa’adatud Daroenni RT 02/08 Kelura­han Harjasari, Bogor, Kamis (30/6/2016). Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman turut hadir sekaligus membuka ke­giatan.

Pemberian santunan itu ti­dak hanya terbatas pada warga sekitar RT 02/08 saja, tetapi juga warga dari RW lainnya di Kelu­rahan Harjasari dan bahkan dari wilayah Kabupaten Bogor.

Ketua penyelenggara Iskan­dar menerangkan, kegiatan so­sial di atas telah berjalan sejak tahun 90-an. Awalnya jumlah anak yatim yang disantuni se­banyak 10 orang. Namun, kini pihaknya telah berhasil me­nyantuni hingga ratusan anak yatim, duafa, dan para janda.

“Alhamdulillah kegiatan santunan ini bisa terus dilak­sanakan di setiap tahunnya, yaitu lima hari menjelang hari raya Idul Fitri. Tapi, ada juga agenda yang sama dilakukan yaitu setiap tanggal 10 Mu­harram,” ungkap Iskandar.

BACA JUGA :  Pemuda di Cianjur Lapor Polisi usai Tahu Wanita yang Dinikahinya Ternyata Laki-Laki

Oleh karena itu, ia juga tidak lupa menyampaikan terima ka­sih dan apresiasinya kepada se­luruh donatur dan pihak-pihak lainnya yang telah turut mem­bantu khususnya yang sudah memberikan donasinya hingga kegiatan tersebut dalam berja­lan baik dan sukses.

“Tidak lupa juga kami haturkan terima kasih kepada wakil walikota yang telah bisa hadir mewakili Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dan telah memberikan dukungannya,” ungkap Iskandar.

Di tempat yang sama Wakil Walikota Bogor, Usmar Hariman mengapresiasi kegiatan santu­nan yang digagas oleh Majelis Taklim Sa’adatud Daroenni itu.

“Kegiatan ini sangat baik, apalagi santunan ini juga ti­dak hanya bagi warga sekitar majelis ini saja, tetapi juga ke wilayah lainnya dan bahkan dari kabupaten juga ada. Ini patut dipertahankan dan ha­rus terus dilaksanakan. Insy­aAllah santunan pada 10 Mu­harram nanti akan dibantu,” papar Usmar.

BACA JUGA :  Tawuran Remaja di Bandarlampung Tewaskan 1 Orang, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Terakhir ia juga berpesan kepada semua yang hadir agar lebih meningkatkan iba­dahnya terutama di lima hari terakhir bulan suci Ramadan 1437 H ini. “Selain tetap men­jaga kesehatan, kita juga ha­rus tetap menjaga sikap dan perilaku kita hingga datang­nya hari yang fitri 1 Syawal nanti,” tuturnya.

Sementara itu, tokoh ma­syarakat setempat, H. Ahmad Dasuki mengaku senang den­gan hadirnya Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman ke Majelis Ta’lim Harjasari. “Ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota (Pemkot) Bo­gor terhadap masyarakat salah satunya di Harjasari, semoga santunan dan silaturahmi ini membawa keberkahan bagi Pemkot Bogor,” pungkasnya.

Pada kegiatan santunan tersebut turut hadir Kabag Hu­mas Setda Kota Bogor Encep Moch. Ali Alhamidi serta para tokoh masyarakat dan Ketua RT 02, Ending Komarudin, Ketua RW 08, Usup dan LPM Harjasari, Sukarto. (Abdul Kadir Basalamah/ed:Mina)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================