“Ada beberapa faktor me­mang yang menyebabkan rata-rata lama sekolah di 33 kecama­tan itu rendah, selain ekonomi, masih adanya anggapan, sekolah tak perlu tinggi-tinggi yang pent­ing seorang anak bisa cari uang,” ucapnya.

Sementara untuk tujuh ke­camatan yang angka lama se­kolah warganya sudah di atas sembilan tahun menurut Abidin, karena didukung tingginya ke­sadaran para orang tua yang me­nilai pendidikan itu penting.

BACA JUGA :  JJB Terbitakan Tatib Dan Reshuffle Keanggotaan 

Tujuh kecamatan tersebut adalah Cibinong, Sukaraja, Bo­jonggede, Cileungsi, Gunung Puteri, Citeureup, Dramaga dan Ciomas. “Di tujuh kecamatan ini kan banyak warga yang tinggal di kawasan perumahan dan akses dunia pendidikan mudah dijang­kau, itulah yang menjadi fak­tor pendukung tingginya angka lama sekolah warganya, kalau dirata-ratakan mencapai 11 tahu­nan,” ujarnya. (Kozer)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================