sgthbtr

BABAKANMADANG TODAY – Perang melawan peredaran gelap narkoba terus digaungkan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bogor, tak terkecuali aparatur sipil negara (ASN).

Tidak hanya ASN di lingkungan perkantoran Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bogor, Cibinong saja dilakukan tes urin terhadap pegawai maupun pejabat tinggi pemerintah daerah, juga tes dilakukan bagi camat dan bawahannya.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Terima Kunker Komisi X DPR RI Bahas Isu Perundungan dan Kekerasan

“Kami tersu melakukan tes urin di kantor – kantor kecamatan seluruh Kabupaten Bogor. Kali ini, Kecamatan Babakanmadang mendapat gilirannya,” ujar Ketua Tim BNN Kabupaten Bogor, Rika Indriati Roamer disela melakukan tes urine di Aula Kantor Kecamatan Babakanmadang, Jumat (17/2/2017).

Sedikitnya, lanjut Rika – begitu disapa – ada sekitar 105 ASN di lingkungan Kecamatan Babakanmadang yang mengikuti tes deteksi menggunakan narkoba diantaranya, staf kecamatan termasuk camat, UPT, kepala sekolah, kepala desa, puskesmas dan KUA.

BACA JUGA :  Lahirkan Generasi Emas pada 2045, Siti Chomzah Ajak Kepala PAUD se-Kabupaten Bogor Optimalkan Gerakan Transisi PAUD SD 

“Kami sangat berharap, kegiatan ini dapat memotivasi kecamatan – kecamatan lain yang ada wilayah Kabupaten Bogor untuk menciptakan aparatur sipil negara yang bersih dari narkoba,” tandasnya. (Iman R Hakim)

============================================================
============================================================
============================================================