Seorang juru bicara Taliban, Jamaat ur-Ahrar, mengklaim bahwa kelompoknya mengklaim bertanggung jawab atas serangan tersebut melalui surat elektronik yang dikirimkannya kepada media. Pekan lalu, kelompok militan itu juga merilis video berisikan kampanye teror melawan pemerintah, termasuk lembaga peradilan, polisi, dan tentara.

BACA JUGA :  Ini Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Minggu 21 April 2024

Anggota kelompok militan tersebut kerap membawa nama rakyat Pakistan sebagai dasar serangan teror mereka pada pemerintah. Tak hanya pemerintah, mereka kerap menyerang kelompok agama minoritas di negara itu. Sementara itu, serangan teror mematikan juga menimpa kuil Muslim Sufi di selatan Provinsi Sindh pada pekan lalu, yang diklaim oleh ISIS. Kehadiran ISIS di Pakistan belakangan ini kian terlihat. Tak jarang, para simpatisan kelompok militan ini juga pergi ke Suriah dan Irak untuk bergabung dengan ISIS dan membelot dari negara.(Yuska Apitya/cnn)

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kota Bogor, Jumat 26 April 2024

 

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================