Di kategori pelatih, manajer Manchester United Jose Mourinho menempati posisi teratas. The Special One diklaim mendapatkan 28 juta euro atau setara Rp405 miliar. Selain gaji dari MU, Mourinho juga mendapat pemasukan dari sponsor seperti Jaguar dan Hublot.

Mourinho unggul atas Marcello Lippi yang saat ini menangani timnas China. Pelatih yang membawa Italia juara Piala Dunia 2006 itu diklaim meraih pendapatan 23,5 juta euro atau setara Rp339 miliar musim ini. Tempat ketiga ditempati Laurent Blanc dengan pendapatan 20 juta euro. Meski hingga kini masih menganggur sejak didepak Paris Saint-Germain pada 2016, Blanc seperti tetap meraih kompensasi cukup besar dari PSG.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Sabtu 20 April 2024

Pelatih Bayern Munich Carlo Ancelotti menempati posisi keempat dengan 15,8 juta. Sedangkan posisi kelima diraih Pep Guardiola dan meraih 14,5 juta atau setara Rp209 miliar musim ini. (Yuska Apitya/cnn)

Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================