“Kami dibayang-bayangi data yang berantakan dan terbengkalai dari berbagai departemen yang perlu berbagi data dan berkolaborasi secara langsung. Dengan HCP AW, kami mampu menawarkan EFSS berbasis publik untuk karyawan kami. Ini juga memungkinkan kami untuk mengawasi, mengontrol, dan mengelola data. Selain peningkatan produktivitas, kami juga mampu menghemat lebih dari $300.ooo untuk biaya terkait IT,” kata AIS.

“Kami dapat memanfaatkan solusi dari AW untuk membuat pusat penyimpanan untuk mengumpulkan pemindaian dan data pribadi dari tim riset lapangan internasional kami dari 41 negara. AW memberikan cara mobilitas yang efisien untuk berkolaborasi dan berbagi data di situs dengan berbagai pengguna, sekaligus memampukan IT untuk mengurangi biaya serta meningkatkan kemampuan penelusuran dan pengelolaan,” imbuh Brien Holden, Brien Holden Vision Institute.

BACA JUGA :  Profil Maarten Paes, Kiper FC Dallas jadi Pemain Naturalisasi Berdarah Kediri

Tentang Portofolio Hitachi Content Platform

Portofolio Hitachi Content Platform memampukan perusahaan untuk lebih maju dan berpengalaman dalam bidang kerja digital dengan menggabungkan tempat penyimpanan data yang ada, memberi kemampuan kolaborasi  dan perlindungan data, berbagi file baru, menyederhanakan penelusuran dan menyediakan API untuk merancang alur kerja baru dan menyesuaikannya dengan pengalaman para pengguna.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut di Jatim, Moge Tabrak Minibus di Jalur Pantura Probolinggo

Intinya adalah  perangkat lunak untuk penyimpanan data yang memungkinkan perusahaan untuk memperagakan pendekatan holistik bagi tempat kerja digital yang mencakup data di dalam perusahaan dan di cloud. Portofolio HCP secara cerdas mengotomatisasi penyesuaian, proteksi, keamanan, dan pengaturan.  Hal ini memungkinkan perusahaan untuk mempercepat kinerja, mempertahankan pengawasan dan pengendalian dengan metode yang lebih cepat dan sederhana untuk menemukan, menganalisasi, dan membagikan data. (Iman R Hakim /*)

Halaman:
« 1 2 » Semua
============================================================
============================================================
============================================================