CIBINONG TODAY – Sembilan pejabat di Pemkab Bogor, dirotasi oleh Bupati Ade Yasin. Bertempat di Pendopo Bupati, pelantikan menghadirkan beberapa pertanyaan. Benarkah langkah yang diambil Orang Nomor Satu di Bumi Tegar Beriman tersebut?

Dilihat dari hasilnya, Ade Yasin merotasi jabatan-kabatan yang cukup penting seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). Bahkan diantaranya dibiarkan kosong untuk sementara seperti Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) dan Dinas Pendidikan (Disdik).

Ade Yasin mengaku rotasi yang dilakukannya hanya semata-mata untuk penyegaran, dengan tidak mengesampingkan kinerja yang harus lebih baik ke depannya.

BACA JUGA :  DPRD Kota Bogor Sampaikan Hasil Pengawasan Pembangunan dan Penjaringan Aspirasi Masyarakat

“Ini semata-mata untuk penyegaran. Karena ada juga kan pejabat yang sudah lama menduduki jabatan itu itu saja selama 7 tahun. Jadi kota roling saja,” ungkap dia.

Sembilan nama pejabat yang dirotasi diantaranya Rustandi dari Asisten Ekbang menjadi Kepala Dinas Sosial (Dinsos). Joko Pitoyo dari Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

BACA JUGA :  Ravindra Titip Ribuan Bibit Pohon Ke Peserta Upacara Hardiknas di Sukajaya

Dace Supriyadi dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Menjadi Kepala DPMPTSP. Soebiantoro dari Dinas Arsip dan Perpustakaan menjadi Kepala Dinas PUPR.

Lalu Luthfie Syam dari Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) menjadi Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan. Rahmat Surjana dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja. Lita Ismu Kepala DPKPP menjadi Staf Ahli bidan Ekonomi dan Pembangunan. Dan Nuradi dari Sekretaris DPRD menjadi Kepala Disperdagin. (Firdaus)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================