BARCELONA TODAY – Barcelona belum mampu menjebol gawang Real Madrid pada babak pertama El Clasico La Liga 2019/2020 di Camp Nou, Rabu (18/12/2019) waktu lokal atau Kamis (19/12/2019) dini hari WIB. Hanya satu tembakan tepat ke gawang yang dilakukan pemain Barcelona, dan kedudukan 0-0 hingga babak pertama usai.

Barcelona diredam Madrid sepanjang babak pertama. Catatan AS.com, meski menguasai bola 51,3% berbanding 48,7% milik Madrid, namun Blaugrana hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran ke gawang dan dua melenceng. Sedangkan Madrid melepaskan delapan tembakan tepat ke gawang dan empat tembakan melebar.

BACA JUGA :  Melonguane Sulut Guncang Gempa Magnitudo 4,6

Pelatih Barcelona Ernesto Valverde membuat hanya satu perubahan dari tim yang bermain imbang 2-2 di Real Sociedad pada akhir pekan, dengan Nelson Semedo masuk menggantikan Sergio Busquets.

Busquets sejatinya masuk dalam starting XI, namun detik-detik akhir mengalami sakit dan digantikan Ivan Rakitic. Semedo sebagai bek kanan, dengan Sergi Roberto digeser ke lini tengah.

Sementara Bos Real Madrid Zinedine Zidane membuat tiga perubahan pada susunan pemainnya menyusul hasil imbang dramatis mereka 1-1 di Valencia akhir pekan ini. Ferland Mendy kembali, menggantikan Nacho Fernandez di bek kiri, dengan Casemiro dan Gareth Bale masuk menggantikan Luka Modric dan Rodrygo.

BACA JUGA :  Bahas Koalisi Jelang Pilkada 2024, PKB Jadi Parpol Pertama Yang Disambangi Golkar

Dalam 89 El Clasico yang dimainkan di Camp Nou, Barcelona menang 50 kali di antaranya sedangkan Real Madrid hanya menang 20.

Ada 19 hasil imbang di Catalunya dengan 178 gol dicetak tim tuan rumah, sementara tim tamu datang jauh di belakang dengan 105 gol.

Dalam 10 pertandingan terakhir di Camp Nou, Real Madrid telah memenangkan dua pertandingan, Blaugrana lima dan ada tiga hasil imbang. Seperti yang dikutip oleh SINDO NEWS. (MUTIARA/PKL/NET).

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================