BOGOR TODAY – Tim SSB (Sekolah Sepak Bola) yang di laksanakan pada tanggal 8 sampai 9 Januari 2020 lalu, melibatkan puluhan tim yang memenuhi lapangan Sepak Bola Ajendam II Sekejo, Palembang.

Tidak sia –sia, Muhammad Rivaldo Candy Pratama dan tim berhasil raih juara 1 se- Palembang dan mendapatkan hadiah uang pembinaan, piala dan medali.

Para SSB Young Star asal Kota Palembang mampu menjadi juara yang terbaik dari puluhan tim yang berpartisipasi dalam kejuaraan bola tingkat Nasional.

BACA JUGA :  Disdukcapil Kota Bogor Berlakukan Antrean Daring Prima Antri, Ini Caranya

“Saya latihan bola dalam satu minggu hanya tiga hari kali latihan. Kalau jadwal pas hari sekolah hanya 25 orang, kalau weekend sampai 30 orang,” ujar Muhammad Rivaldo Candy Pratama, Kamis (16/1/2020).

Ia bercerita, pertandingan pertama lawan SSB PSKM FC menang dengan skor 3-1, pertandingan kedua lawan SCR FC menang diangka 1-0, pertandingan ketiga Lawan SSB Gemplada menang 1-0, pertandingan ke empat Lawan SSB Surya Naga Menang dengan skor 1-0 dan Adu pinalti lawan SSB Putra Buana menang diangka 4-3.

BACA JUGA :  Roberto Callieri Jadi Komisaris Utama Hasil RUPST, Indocement Bakal Bagikan Dividen Rp308 Miliar

“Untuk kedepannya, semoga tim yang saya bela makin kompak dari sebelumnya dan tidak pernah merasa puas ketika mendapatkan juara,” pungkasnya. (Mutiara/PKL).

 

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================