BOGOR TODAY – Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Provinsi Jawa Barat (Jabar) menggelar operasi gabungan dan tes masif di Taman Wisata Matahari (TWM). Dari rapid tes tersebut, 69 pengunjung atau pelaku perjalanan tujuan Jawa Barat menunjukan reaktif. Koordinator Sub Divisi Pengawasan dan Penegakan Aturan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar, Dedi Taufik mengatakan, bahwa rapid tes ini digelar di lima titik di kawasan Puncak Bogor. Sedangkan, jumlahnya ada 1.540 pengetesan dan hasilnya ada 69 menunjukan reaktif. “Mereka yang reaktif langsung melaksanakan swab test. Pemeriksaan sample ada yang dilakukan di Labkesda Jabar, Ada juga yang diperiksa di mobil PCR dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB),” katanya, Minggu (21/6/2020) kemarin. Masih kata Dedi, operasi gabungan dan tes masif ini sebagai pendeteksian dini, Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar tersebut menargetkan 400 pengetesan di setiap titik. Kemudian, menyediakan sekitar 2.000 rapid test dan 500 swab test.
BACA JUGA :  Durhaka! Anak di Makassar Tega Aniaya Ibu Kandung, Ancam Akan Bakar Rumah
============================================================
============================================================
============================================================