BOGOR TODAY – Keluarga besar SMP Taruna Andigha Kota Bogor menggelar pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) periode 2020-2021 secara virtual atau online. Kepala SMP Taruna Andigha, Aldilah Rahman mengatakan, pemilihan Ketua OSIS itu karena kepengurusan sebelumnya sudah habis. Hanya saja, dipilihan Ketua OSIS tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yaitu dilakukan secara virtual atau secara online. “Iya, pemilihan ketua OSIS tahun ini berbeda karena yang biasanya dilakukan secara tatap muka di sekolah, tapi tahun ini kita laksanakan secara virtual. Kenapa, karena tahun ini kita sedang dilanda virus corona disease atau covid-19, jadi kita mencegah kerumunan dan mencegah penyebaran covid di sekolah,” katanya kepada BogorToday, Rabu (14/10/2020). Pria yang akrab disapa Aldi itu pun menyampaikan, di pemilihan OSIS ini diikuti dua pasang calon ketua dan wakil ketua, di antaranya calon nomor urut 1 Alexia Lintang Putri Candrakirana – Einsten Christiano dan calon nomor urut 2, Cathalina Katimansyah – Dzidan Ahmad. Namun calon yang terpilih yaitu pasangan calon nomor urut 1 Alexia Lintang Putri Candrakirana dan Einsten Christiano. “Calon nomor urut 1 ini meraih suara sebanyak 60 persen dari total suara sekitar 180-an suara yang terdiri dari seluruh siswa kelasa VII sampai IX, guruu-guru, termasuk kepala sekolah. Sedangkan calon nomor urut 2 mendapat 40 persen suara,” ujarnya.
BACA JUGA :  Tega! Kakek Bejat Perkosa Keponakan Berusia 11 Tahun di Taput
============================================================
============================================================
============================================================