BOGOR TODAY – Direksi dan tim survei Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor blusukan ke setiap pelanggan yang ada di Kota Bogor. Mereka ingin melihat secara langsung terkait permasalahan gangguan pasokan air bersih yang selama ini masih dialami oleh pelanggannya.

Revelino Rizky selaku Direktur Umum di Perumda Tirta Pakuan mengatakan, bahwa apa yang dilakukan direksi ini merupakan salah satu program yang sudah menjadi komitmen bersama ketika dirinya dilantik oleh walikota pada Desember 2020 lalu.

Dimana saat pelantikan direksi Perumda Tirta Pakuan yang baru itu sengaja dilakukan di lokasi atau zona yang betul-betul terdapat pelanggan yang kerap mengalami gangguan air. Program monitoring atau blusukan langsung ke pelanggan ini juga, kata dia, sudah dijadwalkan setiap hari Rabu.

BACA JUGA :  Kebakaran Hanguskan Bus Pahala Kencana di Tol Jambang

“Program ini sudah menjadi komitmen kami pada saat pelantikan, dimana pak wali kota melantik kami di daerah yang sering mengalami gangguan mati air dan sebagainya. Karena itu, kami direksi bertiga sepakat akan mendatangi daerah-daerah yang sering komplain kekurangan air dan sebagainya,” kata Revelino kepada wartawan.

Ia menambahkan, dengan terjunnya langsung ke setiap pelanggan ini tentu membuat direksi lebih mengetahui permasalahan yang sebenarnya, yang kemudian pastinya memberikan solusi bagi pelanggannya, sehingga permasalahan yang selama ini terjadi bisa teratasi dengan baik oleh Perumda Tirta Pakuan.

BACA JUGA :  DPRD Kota Bogor Sahkan 2 Perda Sekaligus, Ini Rancangannya

“Jadi kami turun dan lihat langsung ke masyarakat ini ingin tahu seperti apa kondisinya. Kami bukan tidak percaya teman-teman di pengaliran, kami percaya mereka selama ini quick response, apabila ada yang tidak mengalir di suatu titik langsung jalan dan datang,” jelasnya.

Sejauh ini, lanjut Revelino, berdasarkan data komplain di call Centre dan CIS, zona yang masih mengalami gangguan pasokan air berada di zona 1 dan 3. “Sejauh ini banyak di wilayah zona 1 dan 3 dengan keluhan rata-rata seperti air mengalir malam saja dan ada juga air tidak mengalir pada jam puncak,” ujarnya. (Heri)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================