BOGOR TODAY – Perang melawan Covid-19 di Kota Bogor memasuki babak baru. Setelah sebelumnya ramai klaster perumahan dan tenaga kesehatan, kini menjalar ke klaster pesantren. Sebanyak 65 santri di salah satu pesantren modern di kawasan Kecamatan Bogor Selatan, Senin (7/6) dikabarkan terkonfirmasi terpapar Covid-19.

BACA JUGA :  Resep Membuat Sambal Teri Cabe Hijau, Sederhana Tapi Bikin Ketagihan

Menanggapi kasus yang menimpa pondok pesantren, Plh Ketua PCNU Kota Bogor Rommy Prasetya turut berempati dan mendoakan untuk kesembuhan para santri. Pihaknya juga menilai bahwa untuk klaster pesantren membutuhkan penanganan secara khusus.

Baca Juga : PCNU Kota Bogor Dukung Pemkot Terapkan Ganjil Genap

Baca Juga : PCNU Dan Pemkot Bogor Kompak Perangi Covid 19

BACA JUGA :  Penemuan Mayat ODGJ Pria di Halaman Masjid Caringin

“Pesantren itu bagian dari lembaga pendidikan Islam. Bahkan ada yang tradisional dan ada yang modern. Untuk menanganinya butuh penanganan dan koordinasi khusus dengan ormas seperti kami, Nahdlatul Ulama,” ungkap Rommy.

============================================================
============================================================
============================================================