BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor terus bergerak memperbaiki sistem pengaliran di wilayah Tegal Manggah, Kelurahan Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

Direktur Umum Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Rivelino Rizky menjelaskan, penyebab gangguan pelayanan di wilayah Tegal Manggah dan sekitarnya itu secara umum disebabkan oleh dua hal, yang pertama yaitu penurunan debit air akibat sampah dan lumpur pada sumber air baku sungai Cisadane. Kemudian, yang kedua ialah pada jaringan sistem pipa distribusi.

BACA JUGA :  Cemilan Lezat ala Rumahan, Ini Dia Resep Donat Panggang Oreo Kesukaan Anak

“Setelah kami menganalisis dan mencermati dengan hati hati bahwa secara umum penyebab gangguan di wilayah tersebut, yaitu penurunan debit air akibat sampah dan lumpur, kemudian pada jaringan sistem pipa distribusi. Ini menjadi perhatian kami, hingga para direksi menyempatkan meninjau langsung wilayah ini pekan lalu,” katanya.

BACA JUGA :  Menu Kreasi dengan Lumpia Kembang Tahu yang Gurih dan Lezat

Pihaknya juga mengaku telah mendapat arahan dari Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, sehingga pembenahan pada pada gangguan tersebut makin di intensifkan. “Ya, kita sudah mendapat arahan dari bapak Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan dan pembenahan makin diintensifkan,” imbuhnya.

============================================================
============================================================
============================================================