Petugas sedang memadamkan api yang melumat pasar baso di Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Foto : Dokumen Dinas Kebakaran Pemerintah Kota Bukittinggi.

BOGOR-TODAY.COM, PADANG — Pasar baso di Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) ludes dilalap si jago merah, Selasa (14/9/2021) dini hari sekitar pukul 02.30 WIB.

Dilansir dari laman resmi Facebook Dinas Kebakaran Pemerintah Kota Bukittinggi, sedikitnya 24 petak kios semi permanen milik pedagang di Blok G Pasar Baso terbakar.

Dengan demikian, petugas membutuhkan waktu sekitar dua jam untuk memadamkan api yang meliputi area Pasar Baso dengan menerjunkan delapan armada damkar ke lokasi dengan rincian, tiga unit dari Agam, satu dua unit Bukittinggi, satu unit dari Payakumbuh, satu unit Padangpanjang dan Kota satu unit.

BACA JUGA :  Pangandaran Diguncang Gempa Terkini M3,7, Pusat di Laut Kedalaman 10 Km

Sementara, dilansir republika.co.id, Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten Agam, Kurniawan Syahputra menyebut api berhasil dipadamkan sekitar pukul 04.30 WIB.

“Kami berupaya memadamkan sekaligus memutus kobaran api agar tak merembet lebih luas,” kata Kurniawan.

BACA JUGA :  Menu Makan Malam dengan Bihun Goreng Sapi yang Lezat Gurih dan Praktis

Namun, dirinya belum dapat memastikan penyebab kebakaran yang terjadi di kompleks pasar itu. “Polisi telah datang untuk memeriksa lokasi kejadian, pagi ini tim Inafis juga telah ada di lokasi,” kata Kurniawan.

Menurutnya, kebakaran yang terjadi di Pasar Baso tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Diperkirakan insiden itu mengakibatkan kerugian material sekitar Rp2,5 miliar.(Rep/FB/B. Supriyadi)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================