BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Rencana pelebaran Jalan Kapten Yusuf dari Desa Kota Batu sampai Tamansari Kabupaten Bogor hingga kini belum ada kejelasan kapan akan dimulai. Padahal, jalan tersebut merupakan akses satu-satunya menuju kawasan wisata di wilayah Tamansari yang sering dilalui kendaraan besar seperti bus.

Plt Camat Tamansari, Hidayat mengaku semenjak dirinya menjabat di kecamatan Tamansari pada tahun 2019 bahwa rencana pelebaran jalan tersebut memang sudah ada dan sudah diusulkan oleh pihak kecamatan melalui Musrenbang yang dihadiri perwakilan UPT PUPR.

BACA JUGA :  10 Manfaat Sawi Putih Untuk Kesehatan Tubuh

Bahkan, lanjut Hidayat, pihak UPT PUPR menjanjikan akan membuat perencanaan DED untuk pelebaran jalan tersebut. Namun, hingga kini rencana yang dijanjikan UPT PUPR belum terwujud.

“Sampai sekarang, jujur kami belum mendapat informasi kelanjutannya seperti apa, karena konon menurut Pak Edi dari Staf Ekbang Kecamatan sudah berkali-kali diminta usulan tentang pelebaran jalan karena hemat kecamatan bahwa ini satu kebutuhan sehingga pengajuan tersebut agar menjadi prioritas. Karena, dengan kondisi ini saja untuk lalu lintas dihari-hari biasa saja sudah cukup padat, apalagi kalau datang para pelancong wisata yang menggunakan bus besar,” ungkap Hidayat kepada Bogor-Today, Selasa (14/9/2021).

============================================================
============================================================
============================================================