BOGOR-TODAY.COM, BOGOR – Satu dari dua anak perempuan yang merupakan warga Kampung Neglasari, RT 02/4, Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor dikabarkan meninggal dunia usai tenggelam di kolam retensi milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Kamis (30/9/2021).

Berdasarkan keterangan saksi, Hadi (60), peristiwa itu berawal dari laporan seorang anak kecil yang meminta pertolongan kepadanya bahwa ada yang tenggelam saat berenang di lokasi tersebut.

BACA JUGA :  Kecelakaan 2 Motor Adu Kambing di Mamuju, 3 Orang Tewas

“Diperkirakan berumur 13 tahun. Jadi main berdua di situ. Tapi saya juga enggak lihat,” katanya kepada wartawan.

“Sebenarnya memang dilarang ada yang mandi di situ, Cuma karena belum ada papan imbauan, jadi mereka enggak tahu,” ungkapnya.

Sementara itu, Komandan Regu (Danru) dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Maruli Sinambela menyebut timnya langsung bergerak untuk melakukan evakuasi mencari korban.

BACA JUGA :  Puskesmas Cariu Luncurkan Pos Katak Untuk Turunkan Angka Kebutaan Akibat Katarak

“Evakuasi berjalan sekitar 15 menitan. Alhamdulillah korban berhasil ditemukan oleh tim bersama warga. Korban langsung dibawa ke rumah sakit,” ucapnya.

Menurut Maruli, korban masih dalam pemeriksaan dokter, karena dokter yang lebih tahu kondisi korban. “Korban sudah berada dalam air sekitar 30 menit,” singkat Maruli. (B. Supriyadi)

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================