Maria Vania Mengaku Cuma Butuh 3 Menit Saat Bermain di Ranjang
Maria Vania Mengaku Cuma Butuh 3 Menit Saat Bermain di Ranjang.

BOGOR-TODAY.COM, JAKARTA –Presenter cantik Maria Vania atau kerap disapa Maria blak-blakan soal aktivitasnya di ranjang. Maria mengaku cuman butuh 3 menit untuk berkeringat.

Maria Vania, perempuan kelahiran 30 tahun silam itu mencontohkan gerakan-gerakan yang bisa dilakukan sendiri. Gerakan dimulai dengan pemanasan yang melibatkan tangan sebelum memulai aktivitasnya.

“Buat kalian nih yang enggak punya waktu sepanjang hari untuk olahraga, pas banget latihan ini buat kamu lakuin sebelum tidur di malam hari. Tidak perlu alat apapun tapi bisa membuat tubuh fit dan terasa segar saat bangun di pagi hari. Tidur makin nyenyak,” ujar Maria Vania dalam chanel youtube pribadinya.

Dalam video berdurasi 5 menit tersebut, Maria Vania mencontohkan gerakan-gerakan yang bisa dilakukan. Gerakan dimulai dengan pemanasan yang melibatkan tangan. Mulai dari merentangkan tangan kemudian memutarnya, mengangkat tangan, dan mengangkat kaki. Masing-masing gerakan dilakukan dalam waktu 15 detik.

BACA JUGA :  Terlalu Banyak Konsumi Teh Lemon Ternyata Miliki Efek Samping, Simak Ini

Selanjutnya Maria masuk pada gerakan inti. Gerakan pertama adalah get up lunge yang dilakukan selama 30 detik di atas tempat tidur. Untuk melakukan gerakan ini, letakkan tangan di depan dada kemudian ambil posisi berdiri. Lalu perlahan lakukan gerakan berlutut di mana kaki bergerak secara bergantian. Setelah itu berdiri lagi dan ulangi gerakan.

Gerakan kedua, Kata Maria adalah slide leg raises selama 15 detik. Ambil posisi berbaring miring di salah satu sisi. Kemudian angkat salah satu kaki ke atas, ulangi beberapa kali. Setelah selesai, ulangi pada sisi dan bagian kaki yang lain.

Maria melanjutkan, gerakan berikutnya adalah leg raises with pillow selama 30 detik. Gerakan ini mengharuskan tubuh terlentang. Kemudian pegang bantal dan sejajarkan dengan wajah. Lalu gerakkan bantal ke bawah bersamaan dengan kaki yang dinaikkan.

BACA JUGA :  Menu Makan Siang yang Sederhana dengan Telur Puyuh Balado Bumbunya Meresap

“Gerakan selanjutnya adalah lying knee tuck selama 30 detik. Gerakan ini memungkinkan untuk berbaring di kasur. Namun bagian pinggang ke bawah berada di sisi tempat tidur. Lalu angkat kaki bergantian seperti orang mengayuh sepeda,” ucap Maria.

Gerakan kelima adalah plank shoulder touches selama 30 detik. Posisi gerakan ini mirip seperti plank namun dilakukan di atas tempat tidur. Selanjutnya gerakkan tangan kanan menyentuh bahu kiri dan tangan kiri menyentuh bahu kanan. Lakukan secara bergantian dan ulangi.

Terakhir adalah donkey kick. Posisi gerakan ini masih seperti plank di atas tempat tidur. Tapi bedanya kali ini yang bergerak adalah kaki. Dorong salah satu kaki ke atas dan ulangi selama 30 detik. Kemudian ganti kaki lainnya dan ulangi gerakan.(net)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================