Sambut Hari Kosmetik
Putri Indonesia 2020 bersama pengusaha kosmetik sedang bincang bisnis kosmetik di Ballroom 3 IPB Internasional Convention Center (IICC) Bogor guna menyambut hari kosmetik.

BOGOR-TODAY.COM, BOGORSambut hari kosmetik yang jatuh pada 28 November, Kementerian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin) menggelar pameran industri kosmetik di Ballroom 3 IPB Internasional Convention Center (IICC), Botani Square Mall lantai 1, jalan Raya Pajajaran No.40, Kelurahan Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Minggu (28/11/2021)

Baca Juga :  Bulan Ramadan Ini, Tirta Pakuan Bakal Gratiskan Tagihan Air Bagi 1.200 Masjid di Kota Bogor

Pameran tersebut merupakan upaya dukungan terhadap berkembangnya industri kecil dan menengah (IKM).

Pelaksana Tugas (Plt). Dirjen Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA), Reni Yanita menyebutkan bahwa kegiatan tersebut adalah salah satu upaya dalam meningkatkan ketertarikan masyarakat agar dapat menggunakan kosmetik lokal.

Baca Juga :  Plt. Bupati Bogor Apresiasi Pelayanan Publik Tahun 2022 Kabupaten Bogor Meningkat Ke Kategori "B"

“Sebanyak 98,5 juta perempuan berusia 15 tahun keatas menjadi potensi pasar besar pada industri kosmetik,” kata Reni kepada wartawan.

Industri kosmetik, kata Reni mampu menyerap 75.000 tenaga kerja langsung dan 600.000 tenaga kerja tidak langsung.