BOGOR-TODAY.COM, TANGERANG – Banjir yang disebabkan oleh adanya sungai meluap yang terjadi di Kabupaten Tangerang, tepatnya di kawasan Pakuhaji, mengakibatkan 350 KK menjadi korban.

Permukiman di Kampung Sungai Turi, Desa Laksana, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten, terendam banjir akibat meluapnya aliran sungai.

“Di Desa Laksana ada empat RT. Dua RT dan dua dusun dengan jumlah 350 KK serta total warganya sebanyak 850 orang terdampak banjir,” kata Kepala Desa Laksana, Tajudin Sudrajat.

BACA JUGA :  Bejat, Pria di Pandeglang Perkosa Gadis Disabilitas Hingga Hamil 6 Bulan

Tinggi banjir di lokasi tersebut mencapai sekitar 80 cm. Banjir di sekitar wilayah Desa Laksana, Kecamatan Pakuhaji, itu sudah terjadi sejak Selasa (18/1/2022) lalu.

Dia mengatakan banjir tersebut diakibatkan meluapnya aliran sungai dengan ditambah intensitas hujan pada beberapa hari terakhir cukup tinggi.

BACA JUGA :  Menu Makan Siang dengan Ayam Kecap dan Telur Spesial yang Lezat dan Sedap Bikin Keluarga Ketagihan

“Rendaman banjir ini dari luapan sungai ditambah curah hujan yang tinggi,” katanya.

Ia menjelaskan, ketinggian air yang merendam wilayahnya itu bervariasi. Ratusan warga yang terdampak banjir masih bertahan di rumah masing-masing.

============================================================
============================================================
============================================================