Angin Puting Beliung Menerjang Banguntapan Bantul, Puluhan Rumah Kehilangan Atapnya

Angin Puting Beliung Menerjang Banguntapan Bantul, Puluhan Rumah Kehilangan Atapnya

BOGOR-TODAY.COM, JOGJA – Angin puting beliung yang menerjang puluhan di Padukuhan Wonocatur, Kalurahan/Kapanewon Banguntapan, Kabupaten Bantul pada Rabu (2/2/2022) siang.

Dampak dari peristiwa ini adalah puluhan rumah di Padukuhan kehilangan atap akibat diterjang angin puting beliung.

Menurut warga sekitar Robingu, angin puting beliung terjadi sebelum hujan deras. Saat ia berada di dalam rumah, tiba-tiba terdengar suara gemuruh yang sangat kencang dari luar.

BACA JUGA :  Pemkab Bogor Berpesan Agar Jamaah Haji Laksanakan Seluruh Rangkaian Ibadah Haji Dengan Baik

“Mendengar suara itu lalu saya keluar rumah untuk ngecek. Suaranya seperti helikopter tapi lebih keras,” ungkap Robingu.

Robingu juga mengatakan bahwa angin puting beliung datang dari arah selatan. Keadaan langit saat itu berwarna putih.

“Anginnya mobat mabit selama tiga menit. Arahnya dari selatan lalu ke utara yang membuat sejumlah atap rumah warga terbang disapu angin,” ujarnya.

BACA JUGA :  2 Siswa SMA di Kendari Dikeroyok Puluhan Pelajar Sekolah Lain di Jalan saat Hendak Pulang

Tidak berhenti di situ, setelah angin puting beliung dan hujannya berkurang kemudian ada angin kencang lagi.

“Setelah hujan ada lagi, ini juga membuat atap-atap rumah beterbangan,” terang dia.

============================================================
============================================================
============================================================